Home » , » MALU

MALU

Unknown | 09.40 | 1comments
Ditengah gegap gempita modernisasi, kita mengalami kebangkrutan moral, terutama rasa malu; padahal malu adalah cabang keimanan. Sedemikian pentingnya rasa malu, sampai-sampai Rasulullah SAW berujar, “Malu adalah sebagian iman” (Muttafaq’alaihi). Dalam sabda lan beliau berujar, “Setiap agama mempunyai moralitas, dan moralitas Islam adalah rasa malu.”(Malik).
Tentu tidak semua malu adalah terpuji. Adakalanya malu tercela,seperti, malu menanyakan atau menyatakan kebenaran. Yang dimaksud disini ialah, malu yang terpuji. Yaitu malu jika melakukan sesuatu tindakan yang tidak pas atau melenceng dari syariat.
Kata Ibnu Qayyim, Malu dibagi menjadi sepuluh, enam diantaranya :
1.       Malu karena sesuatu kesalahan (pelanggaran).
2.       Malu karena merasa perbuatannya kurang berkualitas, seperti rasa malu malaikat yang bertasbih siang malam tak pernah berhenti. Jika kiamat tiba mereka berujar, Maha Suci Engkau, maaf, kami belum beribadah kepada Engkau sebaik-baiknya.
3.       Malu karena dorongan ingin mengangungkan Allah; yaitu rasa malu karena didorong oleh pengetahuan. Kadar pengetahuan hamba kepada Tuhannya, menentukan kadar rasa malunya terhadap-Nya.
4.       Malu karena kedermawanan, seperti malu nabi kepada sahabat-sahabatnya yang diundangnya menghadiri walimah Zainab binti Jahsy dan duduk-duduk sekian lama di majlis walimah itu. Nabi akhirnya meninggalkan para sahabat karena malu untuk mengatakan , “Maaf, tolong kalian pulang saja!!”
5.       Malu karena dorongan kedudukan atau martabatnya. Seperti rasa malu Ali bin Abi Thalin bertanya kepada Rasulullah tentang madzi, yang demikian karena ia menantunya, dari pernikahannya dengan puteri Rasulullah, Fathimah.
6.       Malu karena merasa dirinya lemah dan remeh-temeh. Seperti seorang hamba malu meminta kebutuhannya kepada Rabbinya karena merasa dirinya remeh temeh.
“Lima tanda kesengsaraan, hati yang keras,mata yang beku, rasa malu yang minim, terlalu memburu dunia dan panjang angan-angan.”(Fudhail bin Iyadh)

Share this article :

1 comments:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. INSAN KAMIL - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger